Headlines News :
Home » » URGENSI AQIDAH ISLAMIYYAH PART - 2

URGENSI AQIDAH ISLAMIYYAH PART - 2

Written By Anonim on Sabtu, 28 Februari 2015 | 10.53

Mengapa Aqidah Islamiyyah penting ?
                   
2. Karena Aqidah Islamiyah adalah pondasi agama :

Keamanan Aqidah dan kerusakannya adalah pokok diterimanya perbuatan atau ditolaknya perbuatan.

Allah Ta'la berfirman:

(لئن أشركت ليخبطن عملك ولتكونن من الخاسرين (الزمر: 65

"Jika kamu mempersekutukan (Allah), niscaya akan hapuslah perbuatanmu dan tentulah kamu termasuk orang-orang yang merugi" (QS. Az Zumar: 65).

Nabi Shallallahu'alaihi wasallam bersabda:

"إنما الأعمال بالنيات وإنما لكل امرئ مانوى"

"Sesungguhnya perbuatan itu tergantung niat dan sesungguhnya bagi setiap orang itu sesuai apa yang dia niatkan"

Nabi Shallallahu'alaihi wasallam bersabda:

"قال تعالى: أنا أغنى الشركاء عن الشرك, من عمل عملا أشرك فيه معى غيرى تركته وشركه"

"Allah ta'ala berfirman: Aku tidak membutuhkan untuk disekutukan dengan kesyirikan, barangsiapa siapa yang ada kesyirikan didalam perbuatannya bersama-Ku dengan selain-Ku pasti Aku akan meninggalkannya dan meninggalkan sekutunya"

Maka sungguh banyak manusia yang melakukan kebaikan: shalat, puasa, shodakoh, akan tetapi sewaktu ia mendaptkan kesempitan meminta pertolongan kepada yang mati dan yang ghaib diantara yang mereka yakini bahwa yang mati dan yang ghaib adanya kedekatan (dengan Alloh).

Maka oleh karena itu (rusaknya aqidah) perbuatan mereka yang banyak (seperti shalat mereka dll) akan terhapus dengan sebab penyimpangan dalam aqidah (keyakinan).

3. Karena Aqidah Islamiyyah adalah sumber kekuatan hati.

Maka Aqidah yang benar adalah yang :
- Mendorong dan menggerakan untuk melakukan pekerjaan.
- Membuat tegar diwaktu krisis.

Allah ta'ala berfirman:

(ومن يؤمن بالله يهد قلبه (التغابن: 11

"Barang siapa yang beriman kepada Allah, niscaya Dia akan memberi petunjuk kepada hatinya" (QS: At taghabun: 11).

Untuk bisa mengenal Urgensi aqidah untuk menambahkan apa yang telah di kemukakan, bisa juga diketahui dengan cara memperhatikan buah-buah keimanan terhadap seluruh pondasi dari pondasi-pondasi keimanan (yang akan dibahas insya Allah pada waktunya).

Oleh karena itu maka sesungguhnya ilmu aqidah kalau kita mau membandingkannya dengan ilmu-ilmu lain seperti:
Kedokteran, Arsitek, Fiqih, dan Perdagangan.

Ditinjau dari segi prioritas ilmu:
Maka ilmu aqidah adalah ilmu yang paling mulia secara mutlak (umum), hal itu jika dilihat dari sisi yang dipelajari dari ilmu-ilmu itu.

Maka ilmu aqidah karena hubungannya dengan mempelajari:
- Nama-nama Allah dan sifatnya
- Kewajiban mengesakan Allah dengan perbuatan-perbutannya
- Mengikhlaskan ibadah kepada-NYA.
- Janji dan ancama-NYA.
- Kitab-kitab-NYA.
- Para utusan-NYA.

Yang demikian itu adalah semulia-mulia ilmu secara mutlak karena kemulian yang sudah dima'lumi (diketahui).

Kemudian yang berikutnya adalah Ilmu Fiqih karena :
- Berhubungan dengan perintah Allah dan larangan-NYA.

Kemudian Ilmu Kedokteran karena :
- Hubungannya dengan manusia.
- Kemudian ilmu-ilmu lainnya.

Jika demikian maka Ilmu Aqidah adalah semulia-muliannya ilmu dari dua sisi :
1. Sisi (yang dima'lumi)
yang dima'lumi itu adalah Allah, Malaikat, kitab dan para utusan
2. Sisi (buah)
Maka buahnya adalah kebahagian Dunia dan Akhirat.
_________________

Disarikan oleh Nuruddin Abu Faynan  dari Madah Al- Aqidah karya Dr Abu Zaid bin Muhammad Makyy.

Makkah, 07/05/1436 H.
Bagi yang berminat mengikuti studi pada Grup WhatsApp, silakan bergabung:

"Ulasan Audio Muslim" (Ikhwan) +966554942933

"Ulasan Audio Muslimah" (Akhwat) +966554506956

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Translator

 
Copyright © 2011. Nuruddin Abu Faynan, Lc. - All Rights Reserved